Prestasi Mahasiswa

Muhammad Ghinan Navsih

Mahasiswa Program Studi Sains Data berhasil menorehkan prestasi membanggakan yaitu lolos dalam seleksi Indonesia International Student Mobility Awards (IISMA) 2024. Muhammad Ghinan Navsih berhasil diterima di KTH Royal Institute of Technology.

IISMA merupakan salah satu inisiatif dari Kampus Merdeka yang diprakarsai oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Program ini bertujuan untuk mengembangkan kompetensi, pengetahuan, dan memberikan pengalaman internasional melalui studi di universitas ternama luar negeri. Beasiswa IISMA mencakup biaya pendaftaran, kuliah, akomodasi, tunjangan biaya hidup, tiket pesawat, dan visa. Program luar biasa dari kampus merdeka semoga menjadi semangat baru kepada mahasiswa dan bisa bertukar ilmu, budaya serta memberikan wawasan yang luas.

EnglishIndonesian